August Duduki Peringkat ke-46 Asia’s 50 Best Restaurants 2024

 

Didirikan oleh Hans Christian, seorang koki ahli, dan Budi Cahyadi, pekerja profesional di industri hospitality dan food and beverage, August berhasil menduduki urutan ke-46 dalam daftar Asia’s 50 Best Restaurants 2024. Restoran yang membuka pintunya sejak 2021 ini merupakan restoran pertama yang masuk daftar prestisius tersebut dan dinobatkan sebagai Best Restaurant in Indonesia.

 

“Kami sangat senang dan senantiasa berendah hati dengan penghargaan-penghargaan yang kami terima. Ini adalah hadiah bagi kota kita, Jakarta. Kami harap kemenangan ini bisa menghadirkan motivasi bagi para koki dan pengusaha restoran untuk meningkatkan keahliannya guna menegaskan posisi Jakarta sebagai sebuah destinasi kuliner,” ujar Chef Hans.

 

Lahir pada masa pandemi, kedua pendirinya berhasil menciptakan tempat makan yang elegan, tapi minim kesan intimidatif di Sequis Tower di Sudirman Central Business District, Jakarta. August yang juga pernah Pemenang penghargaan American Express One To Watch Award 2023, ini menawarkan pengalaman kuliner unik yang berakar pada DNA teknik modern sambil mengedepankan bumbu dan cita rasa khas Indonesia.

 

BACA JUGA:

Hadir di Pusat Kuliner Sedayu City, Hokben Sediakan Fasilitas

Transformasi Wajah Baru Beranda All Day Dining Artotel Suites Mangkuluhur Jakarta

 

“Penghargaan-penghargaan ini adalah sebuah perwujudan dari kerja keras, semangat, dan persahabatan keluarga August. Tujuan kami dari dulu adalah menyajikan makanan-makanan yang dapat dinikmati oleh tamu dan bisa mendorong mereka untuk menciptakan memori bersamanya. Kami akan terus melakukan yang terbaik bagi para tamu, vendor, dan juga para komunitas bangga akan August dan akan pencapaian kami,” tambah Budi.

 

Selain bulan kelahiran kedua pendirinya, nama August juga memiliki arti sebagai visi tujuan mereka untuk dihormati dan menjadi yang paling bersinar, sebuah tema yang diterjemahkan oleh tim August dalam kualitas layanan dan sajian mereka. Pengalaman makan di August sendiri mengedepankan nuansa elegan dan kontemporer dengan kesadaran menciptakan ruang menarik.

 

 

Restoran berkapasitas 50 tempat duduk di distrik bisnis Sudirman di Jakarta ini menggunakan lampu berwarna hangat dan membumi. Sebuah dapur terbuka, sejajar dengan rak-rak buku berisi koleksi pribadi, menciptakan sebuah pengalaman makan yang nyaman tapi menyeluruh.

 

Chef’s Journey Tasting Menu yang ditawarkan oleh August terdiri dari 16 hidangan termasuk enam camilan. Menu ini mengajak tamu menyelami cerita-cerita di balik tiap hidangan. Idenya diambil Chef Hans dari perjalanan yang dilakoninya, memori masa kecil, termasuk hubungan dengan pemasok bahan-bahan makanannya.

 

 

Chef Hans berusaha menyoroti tiap lapis cita rasa Indonesia melalui pemakaian bahan-bahan dan bumbu lokal yang menjadi pondasi banyak dari hidangan-hidangan August, lalu diinterpretasikan dengan sebuah cara modern.

 

Ikan musiman yang digunakan ditangkap dengan menggunakan pancing dari pemasok di sekitar Bali dan Lombok. Bahan-bahan lainnya, seperti telur diambil dari peternakan James & Jen di Bogor, sayuran dari perkebunan di Lembang, keju dari Mazaraat Cheese di Yogyakara, vanilla pod segar diambil dari Experience Vanilla di Sukabumi dan cokelat single origin Indonesia dipasok Pipiltin. Hal-hal seperti ini dan lainnya menginspirasi Hans untuk menciptakan hidangan yang tak hanya lezat, tapi juga memiliki cerita pembuka untuk mengenalkan bumbu-bumbunya.