Maison de Navia Hadirkan Raya Royale Collection

 

Mengusung konsep desain bergaya klasik dan elegan, Maison de Navia perkenalkan koleksi pakaian siap pakai santun nan esensial yang cocok dipakai setiap saat. Bisnis besutan Trisha Amanda Ardi Chas ini membuka butik pertama yang berlokasi di Pondok Indah Mall (PIM) 3, Jakarta Selatan, akhir Maret lalu.

 

Menggunakan campuran dari berbagai jenis kain pilihan dan detail unik yang dikemas dalam nuansa warna nude, Raya Royale Collection terdiri dari 26 look yang mengedepankan kualitas dan kenyamanan, karakter potongan pun dibuat lebih longgar, tertutup, dan tidak menonjolkan lekuk tubuh.

 

 

Perpaduan tulle lembut bersulam renda prancis dan gaun sutra satin, disempurnakan detail hiasan lace embroidery dan manik-manik memancarkan aura mewah serta menampilkan kesan lembut sekaligus anggun. Bergaya feminin saat lebaran dengan menggunakan outerwear bernuansa floral ditambah celana senada atau lace dress warna pastel dengan akses bordir dan sulam tangan.

 

Kombinasi warna bersahaja berpotongan simetris, seperti putih, krem, abu-abu, kuning, hijau muda, dan warna netral lainnya, bahkan perpaduan warna hitam dengan aksen puff sleeves pada bagian lengan dapat menambah kesan elegan pada Hari Raya.

 

 

Trisha yang menjabat sebagai Creative Director Maison de Navia menjelaskan, “Saya tidak memiliki latar belakang pendidikan mode, namun ketertarikan saya akan industri mode menginspirasi untuk berkarya dan menjadi fashionpreneur. Eksplorasi akan industri mode ini dimulai sejak delapan tahun lalu, ketika pertama kali saya mendirikan ZetaBags, yang kemudian juga berkembang sampai pada tahun 2019 saya memperkenalkan label Zeta Scarves (premium hijab) yang disambut baik oleh konsumen, khususnya perempuan Indonesia. Sebagai fashionpreneur dan melihat perkembangan industri mode premium sekarang, tahun ini saya meluncurkan label Maison de Navia dengan desain bergaya klasik yang akan cocok dipakai untuk sepanjang masa (timeless). Disamping bisnis, apa yang saya bangun ini kedepannya dapat memberikan manfaat lebih bagi banyak orang dan menjadi apresiasi craftsmanship para pengrajin mitra kami sebagai upaya 'next level' label lokal Indonesia.”