Votre Peau Retinol Eye Cream untuk Kulit Segar & Sehat

 

Retinol dipercaya sebagai solusi anti-aging dan mengobati jerawat yang kaya dengan vitamin A. Selain mampu membantu mengurangi permasalahan di area mata, seperti kerutan dan warna kehitaman di sekitar mata, retinol membuat kulit tampak lebih segar dan sehat. 

 

Votre Peau, brand skincare lokal yang diformulasikan langsung dermatologis, memperkenalkan produk terbarunya, Votre Peau Retinol Eye Cream. Krim yang diformulasikan khusus untuk kulit di area mata ini mengandung 1% hydrogenated retinol dan juga arginine sebagai bahan aktifnya.

 

 

dr. Ricky Fernando Maharis Sp.KK, founder & formulator Votre Peau Skin Care mengatakan, “Skincare yang mengandung retinol cenderung dicari skincare enthusiast yang lebih berpengalaman. Votre Peau menghabiskan waktu lebih dari tiga tahun untuk research and development, serta lebih dari puluhan kali trial & error untuk mendapatkan tekstur produk yang luxurious dengan formulasi lembut bagi kulit sekitar mata. Kami yakin krim mata ini akan diterima dengan baik oleh masyarakat Indonesia.”

 

Hydrogenated retinol sendiri adalah retinol yang terbukti secara klinis lebih stabil dan lembut untuk semua jenis kulit, sehingga penggunaannya lebih nyaman di kulit. Sementara arginine bermanfaat sebagai akselerator untuk mendorong meningkatkan produksi kolagen, mengurangi kerutan halus, dan membuat kulit lebih kencang dan kenyal. 

 

BACA JUGA:

Studio Tropik Luncurkan Hybrid Sunscreen dengan Skin Fusion Capsules

DNA Matrix Plus dari Euroskinlab Maksimalkan Produksi Kolagen

 

Untuk memperoleh hasil maksimal, dr. Ricky menyarankan Votre Peau Retinol Eye Cream digunakan hanya pada malam hari, dimulai dengan 2-3x seminggu di awal penggunaan, dan kemudian bisa ditingkatkan sesuai dengan toleransi kulit masing-masing. Aplikasikan pada wajah dengan cara menepuk-nepuk perlahanan kulit area sekitar mata.

 

 

Perhatikan higienitas dengan selalu menggunakan spatula untuk mengambil krim dari jar/kemasannya. Selain itu, selalu gunakan tabir surya atau sunscreen di pagi/siang hari untuk memberikan proteksi lebih kepada kulit yang telah menggunakan retinol.

 

dr. Ricky juga menambahkan bahwa Retinol Eye Cream ini sangat cocok dipasangkan dengan serum yang mengandung peptide, seperti Votre Peau Peptide Concentrate Serum, atau dipakai bergantian dengan eye cream yang mengandung polipeptida, seperti Votre Peau Polypeptide Eye Gel Cream.