Menginspirasi Lewat Kolaborasi, Beauty Collab Rayakan HUT ke-4

 

Berawal dari tagar di media sosial Instagram, Maria Octavia mengumpulkan beberapa beauty content creator yang punya kesamaan visi misi dengannya. Akhirnya pada 2018, Beauty Collab didirikan, dan kini telah menginjak usia empat tahun.

 

Maria menyampaikan alasan dirinya dulu membentuk komunitas Beauty Collab, karena dia ingin memfasilitasi teman-teman yang baru belajar jadi beauty vlogger atau MUA. Namun, peminatnya ternyata terus bertambah, dan hingga kini telah mencapai lebih dari 1300 member dari seluruh Indonesia dan telah bekerja sama dengan banyak brand kecantikan.

 

 

BACA JUGA:

LSPR Hadirkan Program Terbaru Melalui LSPR Student League

APPBI Percepat Pertumbuhan Ekonomi Nasional

 

Tak hanya mengajak mempercantik diri dan melakukan review produk, Komunitas Beauty Collab pun memiliki program pemberdayaan, seperti micro influencer class. Sejalan dengan semangat tersebut, acara ulang tahun keempat kali ini mengusung tema BeautInspire “Let the beauty of you inspire other”.

 

Melalui acara yang dilangsungkan di Laisola Caffee ini, para member Komunitas Beauty Collab diharapkan bisa memberikan inspirasi bagi banyak orang. Dari pukul 10 pagi hingga 1 siang  member yang hadir diajak mengikuti berbagai kegiatan bersama. Ada games, booth activity, talkshow dengan narasumber Sahara Zahranie, serta workshop hand bouquet bersama Cannie Gift.

 

 

Para member yang berada di luar kota pun tetap dapat mengikuti kegiatan melalui Instagram Live Komunitas Beauty Collab. “Semoga melalui acara 4th Anniversary ini, para member bisa saling bertemu dan support sama lain secara langsung. Karena selama pandemi, Beauty Collab belum bisa membuat offline event seperti ini. Rencananya kalau situasi memungkinkan, kami ingin membuat acara lagi di kota-kota lain,” tutup Maria.